London, (ANTARA News) - Hull City akan menjadi muka baru di Liga Utama Inggris untuk musim kompetisi mendatang setelah menyingkirkan Bristol City dengan skor 1-0 dalam pertandingan final playoff di Wembley, Sabtu.
Tendangan voli pemain veteran Dean Windass yang mencetak gol semata wayang pada menit ke-38, mengantar kemenangan klub tersebut.
Boaz Myhill, kiper Hull, berhasil melakukan penyelamatan dari tendangan Lee Trundle dan Michael McIndoe pada babak kedua. Demikian juga halnya dengan Micheal Turner yang berhasil menghadang tendangan Trundle di depan gawang.
Akhirnya tim asuhan Phil Brown itu tampil sebagai pemenang untuk promosi ke Liga Utama menyusul West Bromwich Albion dan Stoke City yang sudah lolos terlebih dulu.
"Sungguh menyenangkan. Kami akhirnya tampil sebagai pemenang berkat gol Windass," kata Brown usai pertandingan.
"Ini mungkin sudah menjadi takdir dari Tuhan bahwa Dean Windass atau Nicky Barmby akan membawa kemenangan bagi kami," katanya.
"Semua pemain telah bekerja keras sepanjang musim kompetisi tahun ini dan akhirnya mereka memang pantas untuk mendapatkan hasilnya. Sungguh sangat menyenangkan berada disini dihadapan para pendukung kami," katanya menambahkan.
Sementara itu Windass menyatakan sangat gembira dengan sukses yang mereka raih.
"Sunggh sulit dipercaya. Saya kira semua orang di Hull hari ini tumpah ke stadion untuk mendukung kami," kata Windass.
"Mencetak gol penentu merupakan hal yang sangat fantastis. Kami telah bekerja dari awal musim kompetisi dan kami sudah mendapatkan ganjarannya," katanya.
Barmby yang pernah bergabung untuk klub Liga Utama Inggris Tottenham, Liverpool dan Everton berujar: "Sangat menyenangkan karena kami berhasil melakukannya di hadapan pendukung sendiri yang tidak pernah melihat klub ini di Liga Utama."
"Sukses ini pasti sangat berarti bagi anak-anak di kota ini melihattim tampil di Liga Utama dan saya benar-benar gembira sekali," katanya.
Disaat Hull berpesta, pelatih Bristol City Gary Johnson mencoba untuk menutupi rasa kecewanya.
"Saya tidak ini menyambut pidato kekalahan, tapi saya memang kecewa," katanya.
"Selamat kepada Hull. mereka sudah berhasil ke Liga Utama Inggris dan kami harus bekerja lebih keras lagi," katanya menambahkan.(*)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2008