Tangerang (ANTARA News) - Sejumlah menteri menjemput jenazah politikus yang juga aktor, Sophan Sophiaan, di terminal kargo dan ruang tunggu VIP Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, Banten, Sabtu sore.
Kedatangan jenazah Sophiaan yang diterbangkan dari Bandara Adi Sumarmo, Solo, Jateng, menggunakan pesawat Garuda Indonesia bernomor GA-225 itu, antara lain disambut oleh Menteri Perhubungan Jusman Syafei Jamal, Mensesneg Hatta Rajasa, dan Menteri Perindustrian Fahmi Idris.
Fahmi Idris datang menggunakan kendaraan dinas bernomor polisi RI-22, Menhub dengan mobil RI-26 dan Hatta Rajasa berkendaraan nomor RI-14.
Tokoh politik yang juga artis film itu tewas setelah motor besar yang dikendarainya terjebak lubang jalan di perbatasan Sragen, Jateng dengan Ngawi, Jatim, Sabtu pagi.
Sophan terjatuh ketika mengikuti pawai dalam rangka 100 Tahun Hari Kebangkitan Nasional.
Sophan Sophiaan yang mencoba menghindari lubang di jalan di perbatasan kedua provinsi itu, akhirnya terjatuh dan motor gede yang dikendarainya terguling, sementara ia membentur batu dan terimpa kendaraannya.
Rombongan motor gede yang melibatkan 270 pengendara motor itu berangkat dari Jakarta pada 12 April lalu menuju Rengas Dengkok, Cirebon, Pekalongan, Semarang, Rembang, Tuban, dan Surabaya.
Sejumlah kota lain juga disinggahi rombongan yang berencana mengakhiri perjalanannya di Tugu Monas Jakarta pada 20 Mei mendatang tersebut.
Jenazah Sophiaan akan singgah di ruang tunggu VIP Bandara sebelum dibawa ke rumah duka di Komplek Perumahan Bintaro Jaya, Jakarta Selatan.
(*)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2008