New Delhi (ANTARA News) - India merencanakan untuk segera menguji-coba sebuah rudal dengan jarak tembak 5.000 Km, menyusul serangkaian keberhasilan dengan percobaan rudal balistik jarak menengah Agni-III, demikian menurut Times of India, Selasa. Percobaan serangkaian rudal Agni yang akan datang akan mendorong negara itu ke dalam kelompok negara pilihan yang memiliki rudal balistik jarak jauh. Avinash Chander, direktur proyek Agni III, mengatakan para ilmuwan sedang menunggu persetujuan pemerintah India untuk melakukan penerbangan percobaan yang dapat kapan saja pada akhir tahun ini. Peluncuran rudal jarak 5.000 Km itu akan memerlukan roket pendorong tahap ketiga yang kuat terhadap rudal Agni-III yang digerakkan oleh bahan bakar padat. Bersama dengan rudal Agni jarak lebih jauh, India juga akan melakukan percobaan lagi atas rudal khusus angkatan lautnya, istilah yang digunakan oleh ilmuwan India untuk kapal selam yang meluncurkan rudal balistik, dan percobaan kedua rudal pencegat yang akan dilakukan September-Oktober, kata surat kabar tersebut, seperti dikutip Xinhua. (*)
Copyright © ANTARA 2008