Jakarta (ANTARA) - Aktor Bryan Domani punya cerita lucu ketika mengikuti lomba 17 Agustus alias 17-an, gigi susunya tanggal ketika sedang lomba makan kerupuk.

"Dulu dua gigiku copot pas makan kerupuk," kata Bryan saat mengunjungi kantor berita ANTARA beberapa waktu lalu.

Kejadian itu bertahun-tahun lalu ketika dia masih duduk di bangku SD. Gigi susunya terlepas gara-gara terlalu bersemangat menggigit kerupuk.

"Waktu itu giginya memang sudah goyang," tutur dia.

Lomba 17 Agustus lain yang dia ingat, khususnya yang ia menangi, adalah naik sepeda selambat mungkin. Bila balap sepeda menuntut pesertanya harus melesat ke tujuan secepat mungkin, lomba yang ini justru sebaliknya.

"Aku menang tuh, pokoknya paling lambat, kakinya enggak boleh jatuh ke bawah," seloroh Bryan.

Tahun ini, dia berniat mencoba lomba panjat pinang yang biasanya hanya diikuti orang-orang dewasa karena tingkat kesulitan yang tinggi.

Byran berperan sebagai Jan Dapperste atau Panji Darman dalam film "Bumi Manusia" yang diadaptasi dari novel sastrawan Pramoedya Ananta Toer.

"Bumi Manusia" berkisah tentang romansa Minke, pribumi revolusioner di zaman kolonial Belanda, dengan Annelies, gadis keturunan Belanda - Jawa. Ibu Annelies adalah seorang nyai bernama Nyai Ontosoroh.

Baca juga: Cinta Laura paling suka lomba balap karung dan makan krupuk

Baca juga: Drive lomba 17 Agustus, siapa yang menang?

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2019