Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Kota Jakarta Pusat mengadakan lomba dayung untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun Ke-74 Republik Indonesia di Kali Pasar Baru yang menyedot perhatian masyarakat setempat.
"Ini akan menumbuhkan kerja sama dan semangat kami dengan warga memaknai HUT RI," kata Wali Kota Jakarta Pusat Bayu Meghantara di Pasar Baru, Jakarta Pusat, Jumat.
Baca juga: Wali Kota Jakpus ikut lomba dayung 17-an di Kali Pasar Baru
Lomba dayung tersebut mengambil garis awal di Kali Pasar Baru tepatnya di salah satu jembatan di depan Hotel Antara.
Sementara itu, Camat Sawah Besar Prasetyo Kurniawan menambahkan lomba tersebut diikuti oleh 68 tim.
Baca juga: Menjelajahi lorong waktu di Festival Pasar Baru
Tim itu merupakan para pegawai di lingkungan Pemkot Jakarta Pusat mulai dari tingkat kecamatan, kelurahan, unit kerja perangkat daerah setempat hingga instansi BUMD.
Para pegawai dari kelurahan hingga petugas gabungan PJLP dan PPSU juga ikut dilibatkan dalam lomba besar setahun sekali itu.
Masing-masing tim dalam babak penyisihan itu terdiri enam orang dalam satu perahu karet.
Babak final dari lomba itu rencananya akan diadakan pada Minggu (18/8).
Selain lomba dayung, di kawasan Jalan Antara juga diadakan senam pagi yang diikuti para pegawai lingkungan Pemkot Jakarta Pusat.
Selain itu, pasar dadakan yang diikuti sejumlah pelaku UMKM juga diadakan di sepanjang Jalan Antara yang dipadati pengunjung.
Sementara itu, di kawasan Jalan Sutomo menuju arah Pasar Baru terpantau padat karena lomba dayung tersebut menyedot perhatian masyarakat setempat dan pengendara yang sedang melintas.
Sejumlah petugas Dinas Perhubungan dan kepolisian dikerahkan untuk mengatur arus lalu lintas.
Pewarta: Dewa Ketut Sudiarta Wiguna
Editor: Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2019