Penyusunan DED masih terus berproses
Yogyakarta (ANTARA) - Pemerintah Kota Yogyakarta, DIY, menargetkan penyusunan desain rinci atau detail engineering design (DED) untuk Taman Pintar Dua, yang sementara dinamakan Taman Pintar Aquatic selesai akhir 2019, sehingga kegiatan pembangunan dapat dilakukan pada 2020.
"Penyusunan DED Taman Pintar Aquatic masih terus berproses dan sudah masuk dalam pembahasan untuk konten mengenai zona apa saja yang akan ditampilkan,” kata Kepala Bidang Pengelolaan Taman Pintar Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta Afia Rosdiana di Yogyakarta, Rabu.
Menurut dia, meskipun mengusung konsep utama sebagai konservasi air dengan adanya Embung Giwangan, namun zona maupun wahana yang akan ditampilkan tidak semuanya berhubungan dengan air tetapi juga menampilkan berbagai zona ilmu pengetahuan secara umum.
"Tetapi, ambience yang kami bangun tetap mengusung konsep utama yaitu terkait dengan air," katanya.
Sejumlah zona yang akan dibangun di antaranya science center yang menyuguhkan pengetahuan mengenai keragaman flora dan fauna di hutan hujan tropis.
Selain itu, juga akan dibangun gedung aquatic yang menampilkan mengenai daur air hingga ke lautan, termasuk ekosistem yang ada di laut.
Di gedung aquatic tersebut, pengunjung akan melihat film mengenai daur air dengan cara berjalan kaki.
“Kami juga memiliki gedung sustainable gallery yang menampilkan berbagai upaya pelestarian lingkungan hidup, dan berbagai zona yang menarik seperti insectarium, pengolahan sampah dan gedung untuk kebudayaan,” katanya.
Sedangkan untuk kebutuhan pendanaan, Afia mengatakan belum dapat menyampaikan mengenai perkiraan total dana termasuk sumber dana yang akan digunakan untuk membangun Taman Pintar Aquatic tersebut.
“Untuk sementara ini, kami berupaya agar bisa memperoleh pendanaan dari pemerintah pusat,” katanya yang juga belum mengetahui gedung atau fasilitas yang diprioritaskan untuk dibangun.
Taman Pintar Aquatic dibangun di lahan milik Pemerintah Kota Yogyakarta yang berada di Jalan Tegalturi Giwangan.
Proses pembangunan diawali dengan pembangunan Embung Giwangan yang dikerjakan oleh Balai Besar Wilayah Sungai Serayu-Opak (BBWSO).
Embung seluas 1,1 hektare tersebut akan menjadi bagian tidak terpisahkan dari Taman Pintar Aquatic. Gedung dan fasilitas pendukung akan dibangun mengelilingi embung.
“Embung akan selesai dibangun tahun ini. Kami akan segera melengkapi dengan landscape sehingga lokasi tersebut bisa dimanfaatkan untuk jogging track atau kegiatan lain,” katanya.
Baca juga: 8.000 orang diperkirakan padati Taman Pintar selama liburan Lebaran
Baca juga: Taman Pintar Yogyakarta dilengkapi Zona Pengolahan Sampah Mandiri
Baca juga: Taman Pintar Yogyakarta akan segarkan tampilan area "playground"
Pewarta: Eka Arifa Rusqiyati
Editor: Kelik Dewanto
Copyright © ANTARA 2019