Madrid, (ANTARA News) - Frank Rijkaard akan meninggalkan Barcelona pada akhir musim ini, kata seorang rekan dekat pelatih asal Belanda itu, Kamis. Jil van Eyle, yang bekerjasama dengan Rijkaard dalam suatu prakarsa pengumpulan dana yang dikenal dengan nama "temaing", mengatakan sedang mencari sponsor lainnya, karena kepergian Rijkaard yang mendadak dari klub tersebut. "Saya bekerja untuk Frank Rijkaard, yang telah memberi saya banyak waktu untuk bekerja di `teaming`, tetapi karena Frank akan meninggalkan FC Barcelona dalam beberapa pekan mendatang, kerjasama saya bersamanya akan berakhir," kata Van Eyle di halaman Webnya (http://blog.teaimng.info), Kamis, sebagaimana diberitakan Reuters. "Ia mengatakan dirinya akan selalu mendukung saya dengan nama dan citranya, tetapi secara logika kini saya harus mencari sponsor lain ...". Rijkaard mnjadi pelatih Barcelona sejak tahun 2003 dan membawa timnya menjadi juara Liga Spanyol tahun 2005 dan 2006 dan menjuarai Liga Champions, tetapi tim tersebut dalam dua musim belakangan ini gagal meraih satu pun trofi. Media lokal telah menganggap pasti bahwa Rijkaard, yang dikontrak hingga 2009, akan meninggalkan klub tersebut akhir musim ini, dan mantan pemain Barcelona, Pep Guardiola, serta mantan pelatih Chelsea, Jose Mourinho, merupakan nama yang dikaitkan dengan jabatan tersebut. Barca belum mengeluarkan komentar resmi tentang masa depan Rijkaard.(*)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2008