Khamenei juga meminta para jemaah haji untuk menolak rencana tersebut, demikian laporan pemerintah Iran.
"Trik yang disebut 'Kesepakatan Abad ini', yang ditekan oleh Amerika si penindas dan konco-konco pengkhianat mereka, merupakan kejahatan terhadap masyarakat dan bukan hanya rakyat Palestina," kata stasiun TV, yang mengutip Khamenei dalam sebuah pesan kepada para jemaah yang sedang menunaikan ibadah haji di Arab Saudi.
"Kami menyeru semua pihak untuk berperan aktif menolak penipuan musuh," kata Khamenei.
Pesan itu dibacakan saat pertemuan yang digelar para jemaah haji asal Iran, lapor stasiun TV tersebut.
Pejabat Arab Saudi meminta umat Muslim agar fokus menjalankan ibadah haji dan memperingatkan agar tidak mempolitisasi ibadah haji di tengah perang kawasan dan peningkatan ketegangan antara Muslim Sunni Arab Saudi dan Muslim Syiah Iran.
Sumber: Reuters
Baca juga: Iran: Sanksi AS terhadap Khamenei tutup permanen jalur diplomasi
Baca juga: Ayatollah Ali Khamenei akan pimpin Shalat Idul Fitri di Teheran
Penerjemah: Asri Mayang Sari
Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2019