Kuala Lumpur (ANTARA News) - Mantan Wakil Presiden RI Try Sutrisno mengaku kaget melihat foto Presiden RI Bung Karno sedang menunjuk dan di tangannya ada tulisan PKI (partai komunis Indonesia) di lantai 4 Putra World Trade Center (PWTC) Kuala Lumpur. "Istri saya pun kaget melihat foto itu. Kok presiden dan proklamator kita dituduh PKI kata istri saya," kata Try Sutrisno menirukan kata-kata istrinya, ketika bertemu dengan Kuasa Usaha Ad-Interim KBRI Kuala Lumpur, Tatang B Razak dan seluruh staf KBRI, di Kuala Lumpur, Selasa. Try Sutrisno beserta istri datang ke Kuala Lumpur untuk memenuhi undangan mantan panglima tentara Malaysia yang mengadakan pertemuan paguyuban para mantan panglima tentata di negara-negara Asean. Pertemuan itu diadakan di PWTC itu. Ia pun sudah meminta atase pertahanan dan staf KBRI untuk memotret foto Bung Karno di sana. "Tapi saya minta istri saya dan semuanya bisa memahami dibalik foto yang dipajang di Putra World Trade Center. Konfrontasi Malaysia dengan Indonesia di masa Bung Karno karena banyak dipengaruhi oleh PKI. Bukan berarti presiden kita itu adalah komunis," katanya. Jadi di lengan Bung Karno ada balutan bertuliskan PKI bukannya menuduh presiden RI ke-1 adalah seorang komunis, kata mantan panglima TNI itu. Try Sutrisno merupakan ketua organisasi persahabatan Indonesia-Malaysia. Selain meningkatkan hubungan baik antara Indonesia-Malaysia, tujuan kedatangannya ke Kuala Lumpur, bertemu dengan para mantan pejabat Malaysia dan pejabat UMNO juga untuk meningkatkan hubungan bisnis kedua negara.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008