Grup K-Pop EXO baru saja membuka akun Twitter resmi mereka @weareoneEXO pada 8 Juli lalu, disambut jutaan cuitan dari penggemar mereka.
Twitter Indonesia dalam siaran pers menyebutkan 11 juta cuitan dari warga net meramaikan kehadiran EXO di Twitter.
Tidak lama setelah @weareoneEXO muncul, tanda pagar #EXO dan #KoKoBop masuk ke daftar trending topic dunia.
"EXO sangat dicintai oleh penggemar mereka dari berbagai penjuru dunia, bahkan tanpa akun Twitter resmi pun, terdapat rata-rata lebih dari satu juta Tweet yang membicarakan mereka setiap harinya," tulis Twitter dalam siaran pers.
EXO juga menduduki urutan teratas artis paling sering dibicarakan di Twitter tahun lalu.
@weareoneEXO pertama kali mencuit pada pukul 20:26 pada 8 Juli lalu, mereka mengunggah video dengan memanfaatkan "Instant Unlock", fitur yang memungkinkan keterlibatan pengguna saat menonton konten.
Keesokannya, EXO kembali mengunggah video berdurasi singkat tentang salah satu anggota mereka, Kai.
(Baca juga: iPhone 8 tersedia empat warna dan salah satunya baru?)
(Baca juga: Peluncuran ponsel Andy Rubin Essential diundur)
Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2017