Teheran (ANTARA News) - Mantan presiden Iran Akbar Hashemi Rafsanjani wafat di rumah sakit, Minggu (8/1), setelah mengalami serangan jantung menurut laporan kantor berita ISNA dan Fars.
Rafsanjani (82) merupakan tokoh penting dalam berdirinya Republik Islam Iran pada 1979.
Ia dibawa ke Rumah Sakit Shohadaa di Teheran utara, kata kerabatnya, Hossein Marashi.
Rafsanjani dua kali menjabat sebagai presiden antara tahun 1989 dan 1997.
Ia kalah telak dari Mahmoud Ahmadinejad dalam pemilihan presiden 2005.
Pada 2013, pencalonannya untuk pemilu presiden ditolak karena usianya yang sudah terlalu tua.
Setahun kemudian, ia memberikan dukungan kepada Hassan Rouhani, yang kemudian terpilih sebagai presiden baru Iran.
Menurut warta kantor berita AFP, Rafsanjani pernah menjadi ketua badan arbitrase politik Iran, Dewan Kebijaksanaan sejak 1990, ketika ia ditunjuk oleh pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei.(ab/)
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2017