Tangerang (ANTARA News) - Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Krishna Murti mengungkapkan identitas pelaku teror bom di Mal Alam Sutera, Serpong, Kota Tangerang, Banten, telah diketahui polisi.
"Insya allah. Dalam waktu dekat akan diungkap semuanya. Percayakan kepada kami karena semua petugas telah bergerak," kata Krishna di lokasi kejadian.
Ia mengatakan, polisi sudah membawa sejumlah barang bukti dari lokasi kejadian dan akan dilakukan penyelidikan.
Polisi juga telah membawa rekaman CCTV Mal Alam Sutera untuk diperiksa, termasuk saksi dari karyawan.
Krishna mempersilakan pengelola mal beroperasi seperti biasanya meski di tempat itu polisi masih menggelar penyelidikan.
Krishna belum mau menjelaskan secara rinci identitas pelaku karena polisi sedang mengejarnya.
( Baca juga : Polda Metro amankan empat saksi terkait bom Alam Sutera)
Ledakan dari bom berdaya ledak rendah mengguncang toilet kantin Mal Alam Sutera pukul 12.05 WIB saat karyawan sedang makan siang dan membuat seorang korban menderita luka bakar.
Pewarta: Achmad Irfan
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015