Jakarta (ANTARA News) - Pertumbuhan jumlah video yang diunggah pengguna YouTube dari Indonesia paling besar dibandingkan negara lain di kawasan Asia Pasifik, kata Head of Marketing Google Indonesia Veronica Utami di Jakarta, Selasa.
Veronica mengemukakan peningkatan di Indonesia dari tahun ke tahun mencapai 600 persen berdasar data kuartal ketiga 2015 dibandingkan tahun sebelumnya. Pertumbuhan ini lebih besar tiga kali lipat dari negara lain di Asia Pasifik.
Selain jumlah video, durasi menonton video di YouTube Indonesia pun bertambah panjang. Dibandingkan kuartal ketiga 2014, durasi menonton meningkat 130 persen tahun ini. Lagi-lagi, Indonesia menjadi negara dengan pertumbuhan tercepat di Asia Pasifik.
Mayoritas menonton YouTube melalui ponsel pintar dan rata-rata menghabiskan waktu selama tiga puluh menit.
Menurut Veronica, periode mengakses YouTube terjadi hampir sepanjang waktu, namun peningkatan terlihat signifikan usai jam makan siang dan malam hari.
Selain itu, dia juga memaparkan sepuluh konten YouTube yang paling banyak ditonton di Indonesia, yakni musik di posisi pertama, disusul oleh tutorial, komedi, trailer film, film asing, User Generated Content, pendidikan, hiburan, sepak bola dan gaya hidup.
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2015