"Kami sedang menunggu catatan gigi. Tubuh tidak bisa diidentifikasi," kata Juru Bicara Los Angeles Sounty Coroner, Edward Winter, pada Senin (2/12) seperti dilansir kantor berita Reuters.
Walker (40) yang menjadi simbol balapan jalanan dalam film "Fast & Furious" adalah penumpang mobil yang mengalami kecelakaan Sabtu (30/11) di Santa Clarita, California, sekitar 30 mil dari Barat Laut Los Angeles.
Media melaporkan pengemudi Porsche Carrera GT 2005 merah yang menabrak tiang dan meledak itu adalahRoger Rodas (38), teman Walker yang pemilik perusahaan auto dealer Always Envolving dan layanan balap di Santa Clarita.
"Buktinya kedua orang itu terlihat memasuki mobil beberapa menit sebelum kecelakaan," kata Winter.
Investigasi Los Angeles County Sheriff's Department mengesampingkan kemungkinan Walker dan Rodas mengendarai mobil lain di jalanan setelah menerima tip tentang kendaraan kedua.
"Petunjuk itu telah diputuskan tidak kredibel," kata Sersan Rich Pena.
Walker dan Rodas adalah pengemudi untuk tim balap Always Evolving.
Kantor pemeriksaan jenazah dan kantor sherif mengonfirmasi bahwa Rodas, yang juga penasehat keuangan Walker, adalah pengemudi mobil.
Deputi Sherif Aura Sierra mengatakan investigasi kecelakaan membutuhkan waktu lebih dari dua hari.
Walker yang menjadi pemeran pembantu dalam film "Pleasantville" (1998) dan "Varsity Blues" (1999) bermain dalam lima dari enam film "Fast & Furious" sebagai penegak hukum, Brian O'Conner.
Aktor Vin Diesel, bintang utama film "Fast and Furious", memuji rekan mainnya dalam pernyataan di Facebook pada Senin.
"Saya selalu mencintai kamu Brian, sebagai saudara... di depan maupun di belakang layar," tulis Diesel.
Penerjemah: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013
Turut Berduka
`Paul Warker