Paris (ANTARA News) - Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti menjadi saksi bangkitnya tim asuhanya setelah tertinggal dua gol saat sang pelatih kembali ke Prancis untuk menjalani laga melawan Lyon di Stade Gerland yang berkesudahan seri 2-2.


Ancelotti, yang hengkang dari klub Prancis Paris Saint-Germain setelah mempersembahkan gelar juara liga Prancis pada musim pertamanya bersama klub tersebut, menurunkan formasi penuh dengan diantaranya memasukkan Cristiano Ronaldo, pemain timnas Jerman Mesut Ozil dan mantan bintang Lyon Karim Benzema.


Kedua tim yang sudah saling mengenal tipe permainan mereka dengan baik setelah bertemu di Liga Champions selama 10 kali sejak 2005 itu menyajikan permainan pramusim yang enak ditonton di hadapan penonton yang memenuhi stadion.


Gelandang muda Clement Grenier membuat tuan rumah kegirangan setelah menciptakan gol pada menit 20 lewat gol spektakuler dari jarak jauh yang melewati Diego Lopez.


Lisandro Lopez yang berasal dari Argentina dan dalam beberapa pekan ini diisukan bakal pindah, menggandakan keunggulan gol tujuh kali juara liga Prancis itu dari tendangan jarak dekat, sebelum kemudian Real bangkit ketika waktu tersisa 11 menit.


Pemain timnas Spanyol U-21 Alvaro Borja sukses mengeksekusi tendangan penalti, sebelum kemudian Real menyamakan kedudukan lewat pemain Brazil yang baru dikontrak Casemillo ketika waktu tinggal enam menit, demikian AFP.

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013