Jakarta (ANTARA News) - Kepala Kepolisian Negara RI (Kapolri), Jenderal Polisi Timur Pradopo memimpin upacara gelar pasukan Operasi Lilin 2011 di lapangan silang Monas, Kamis.
Operasi Lilin dilaksanakan untuk pengamanan menjelang perayaan hari Natal dan Tahun Baru di seluruh tanah air.
"Polri siap mengamankan seluruh wilayah tanah air dengan melakukan pengamanan Operasi Lilin 2011 yang di gelar 10 hari tersebut," kata Kapolri. Operasi dilaksanakan mulai tanggal 23 Desember 2011 hingga 2 Januari 2012.
Polri mengerahkan 87.339 personel pada Operasi Lilin 2011. Untuk pengamanan kali ini Polri lebih fokus mencegah terjadinya anarkisme yang belakangan banyak terjadi di wilayah Indonesia, selain mencegah terjadinya kemungkinan lainya, ujarnya.
"Ancaman anarkisme tentunya menjadi atensi dalam momen merayakan Natal dan Tahun Baru tahun ini," kata Timur.
Terdapat 14 prioritas provinsi yang perlu diamankan, terutama di wilayah provinsi Papua, Sulawesi Utara, Maluku, Banten, DKI Jakarta, DI Yogyakarta, dan Jawa Barat.
Ada 32 ribu gereja yang akan diamankan di seluruh Indonesia dari hasil yang terdata dari seluruh kepolisian daerah (polda).
(S035)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011