akhirnya sudah ada kemajuan"
Nusa Dua, Bali (ANTARA News) - Negara ASEAN mendapatkan komitmen bahwa lima negara pemilik senjata nuklir (P5) tidak akan menggunakan senjata nuklir di kawasan ASEAN.
"Dengan demikian ASEAN akan lebih aman, karena dapat jaminan semua negara nuklir tidak akan menggunakan senjata nuklir," kata Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa di Nusa Dua, Rabu.
Amerika Serikat, Rusia, China, Inggris dan Prancis diharapkan menerima Protokol Zona Bebas Senjata Nuklir Asia Tenggara (SEANWFZ).
"Ini memperlihatkan kemajuan yang dicapai hampir setelah sepuluh tahun perundingan dengan ASEAN, akhirnya sudah ada kemajuan," kata Marty.
Kini tinggal ditindaklanjuti di dalam negeri masing-masing negara ASEAN. Tentunya semua akan ada rezim untuk memastikan penghormatan atau respek terhadap ketentuan tersebut.
"Intinya bukan masalah teknisnya, tapi bayangkan dampak keamanan yang diciptakan melalui aksesi negara nuklir terhadap SEANWFZ," kata Marty.(*)
ANT
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2011