Jakarta (ANTARA News) - Android 7.0 pra-instal kini memudahkan pengguna perangkat iOS untuk mentransfer data ke perangkat bersistem operasi Android.

Pasalnya, ketika menyiapkan handset bertenaga Android 7.0 pengguna akan diberikan tiga pilihan, salah satunya tertulis "Bawa data Anda dari perangkat iPhone atau iPad", di mana pengguna akan dibawa ke laman www.android.com/switch.

Dari situs itu, pengguna akan dapat memindahkan email, kontak, foto, musik dan menemukan aplikasi favorit di Google Play Store. Aplikasi tersebut membuat akun Google baru untuk memindahkan data dari perangkat iOS.

Sayangnya, pemindahan data tidak semulus yang dibayangkan. Misalnya, memindahkan kontak membutuhkan proses lima langkah yang memerlukan penggunaan iCloud, file vCard dan akun Gmail.

Sedangkan file foto dan musik masing-masing harus diunggah ke Google Photo dan Google Play Music terlebih dahulu.

Sementara itu, Apple memiliki aplikasi Move to iOS yang memudahkan pemindahan data dari perangkat Android ke perangkat iOS.

Setiap kali salah satu platform meluncurkan model perangkat terbaru dapat dipastikan bahwa ada sebagian pengguna yang beralih platform.

Sebagai contoh, hadirnya Samsung Galaxy Note 7 mungkin telah menyebabkan sejumlah pengguna iPhone meninggalkan iOS untuk beralih ke Android.

Sebaliknya, dapat diyakini pula bahwa bulan depan akan ada beberapa pengguna Android yang ingin membuat lompatan menuju iOS ketika Apple meluncurkan iPhone 7 atau iPhone 7 Plus, demikian Phone Arena.

Penerjemah: Arindra Meodia
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2016